

Puncak selama ini dikenal selalu menjadi salah satu destinasi wisata yang tak pernah sepi wisatawan. Apalagi jika akhir pekan tiba, banyak warga Jakarta dan sekitarnya berbondong-bondong untuk menghabiskan liburan di Puncak.
Hal inilah yang membuat banyak villa di Puncak hadir untuk mengakomodir kebutuhan wisatawan. Sebab, jaraknya yang tak terlalu jauh dari Jakarta memang membuat Puncak menjadi pilihan tepat untuk menghabiskan akhir pekan.
Tengok saja bagaimana deretan villa ini hadir mulai dari kawasan Mega Mendung hingga Puncak Pass. Ada pula penginapan baru yang hadir untuk mengakomodir wisatawan, seperti Bobocabin Puncak Gunung Mas.

sumber gambar : Traveloka.com
Terlebih, Puncak juga memiliki pemandangan menawan dengan hamparan hijaunya kebun teh yang memukau. Tak hanya itu, banyak pula atraksi wisata yang ditawarkan di sekitar Puncak, seperti Taman Safari Indonesia hingga Kebun Raya Cibodas.
Beberapa Rekomendasi Villa di Puncak
Untuk itu, jika kamu salah satu wisatawan yang sedang merencanakan untuk liburan ke Puncak, tak ada salahnya mencoba deretan villa ini. Bahkan, villa-villa ini bisa kamu inapi ramean bersama bestie, lho. Apa saja?
1. Nirvana Villas Puncak
Pertama, ada Nirvana Villas Puncak yang terletak di Jl. Gandamana RT 02/15, Kampung Sampay, Desa Tugu Selatan, Cisarua, Puncak. Mengusung konsep minimalis, villa ini hadir dengan dominasi warna putih dan desain yang modern.
Nirvana Villas Puncak menghadirkan tiga pilihan villa yang bisa dipilih wisatawan, mulai dari villa dengan 2 kamar tidur, 3 kamar tidur, dan empat kamar tidur. Seluruh villa juga dilengkapi beragam fasilitas yang cukup lengkap, mulai dari AC, meja kerja, hair dryer, microwave, shower, TV, WiFi, taman, tempat barbeque, hingga kolam renang pribadi.
Villa ini pun berada tak terlalu jauh dari tempat wisata yang ada di Puncak, seperti Taman Safari Indonesia yang hanya berjarak sekitar 3,4 km, Kebun Raya Cibodas berjarak 8,60 km, dan Kebun raya Bogor yang berjarak 19,36 km. Jika tertarik menginap di sini, Nirvana Villas Puncak dibanderol dengan harga mulai dari Rp 2,5 jutaan per malamnya untuk villa 2 kamar.
2. Jasmine Glamping dan Villa
Ingin mencari villa yang dekat dengan tempat wisata? Jasmin Glamping dan Villa mungkin bisa menjadi alternatif pilihan kamu.
Terletak di Jl. Darussalam, Kp, Barusiruem, Desa Cibeureum, Cisarua, Bogor, villa ini hanya berjarak sekitar 700 meteran dari Taman Safari Indonesia. Menariknya, Jasmine Glamping dan Villa hadir dengan konsep tradisional yang unik.
Tengok saja bagaimana lobinya yang didesain seperti rumah joglo, dengan dominasi kayu dan ukiran yang unik. Setiap villa juga ditawarkan dengan beragam fasilitas, mulai dari AC, shower, laundry service, tempat barbeque, WiFi, karaoke, hingga kolam renang.
3. Terrace Villa Golf
Selanjutnya, ada Terrace Villa Golf yang bisa jadi pilihan kamu saat berlibur ke Puncak, Jawa Barat. Dikelilingi hijaunya alam Puncak, villa ini hadir dengan konsep mirip seperti penginapan di Bali.
Hal ini terlihat dari tipe villanya yang memang terinspirasi dari Bali, seperti Villa Bali Style 1 kamar dan Villa Bali Style 2 kamar. Ada pula tipe villa lainnya yang bisa kamu pilih di sini, seperti Villa Deluxe 2 kamar, Villa Superior 3 kamar, Villa Deluxe 3 kamar, Villa Superior 4 kamar, Villa VIP 2 kamar AC + swimming pool, hingga Villa Deluxe 5 kamar.
Fasilitas yang ditawarkan pun cukup lengkap, seperti cable TV, kitchenette, kulkas, shower, billiard, lapangan basket, lapangan tenis, hingga kolam renang. Villa ini juga cukup dekat dengan pusat tempat wisata, seperti Taman Safari Indonesia yang berjarak sekitar 3,14 km. Jika ingin menginap di sini, kamu harus menyiapkan uang mulai dari Rp 450 ribuan per malam untuk tipe Villa Bali Style 1 kamar.
4. The Jayakarta Cisarua Inn & Villas
Villa lainnya yang juga bisa kamu pilih untuk menghabiskan libur akhir pekan di Puncak adalah The Jayakarta Cisarua Inn & Villas. Terletak di Jalan Raya Puncak Km 84, Cisarua, Bogor, villa ini memiliki beberapa tipe yang ditawarkan untuk wisatawan.
Beberapa tipe villa yang ditawarkan adalah Bungalow 3 bedroom dengan pemandangan taman dan bungalow 3 bedroom dengan pemandangan kolam renang. Seluruh villa juga tak lupa dilengkapi dengan fasilitas, seperti cable TV, minibar, shower, TV, hingga kolam renang.
Kamu juga akan dikelilingi hijaunya pemandangan puncak dengan hamparan taman yang indah. Jika ingin menginap di sini, cukup mengeluarkan uang mulai dari Rp 1,7 juta per malamnya. Tertarik?
5. Marseillia Hills
Terakhir, ada Marseillia Hills yang juga terletak di Jalan Raya Puncak, KM 84, Cisarua, Bogor. Villa ini cocok bagi kamu yang ingin mencari penginapan dengan desain modern minimalis.
Marseillia Hills memiliki lima tipe villa yang bisa dipilih, mulai dari villa one bedroom, two bedroom, three bedroom, four bedroom, hingga five bedroom. Semua villa yang ditawarkan juga dilengkapi dengan fasilitas kolam renang pribadi, sehingga kamu tak perlu akan privasi yang ditawarkan.
Jika ingin menginap di sini, kamu perlu menyiapkan uang mulai dari Rp 1,8 juta per malam, untuk one bedroom villa.
Bagaimana, siap menghabiskan akhir pekan di Puncak?
2 Komentar. Leave new
[…] 5 rekomendasi destinasi wisata favorit yang bisa kamu kunjungi saat berwisata ke Jogja. Kira-kira Sobat Ummi tertarik mengunjungi yang […]
[…] murah. Dengan begitu, biaya tiket pesawat yang awalnya cukup mahal bisa dialihkan untuk memesan penginapan dengan fasilitas yang lebih […]